SUKSES SEJATI
I. DEFINISI SUKSES SEJATI
Dengan beragam sudut pandang, akan lahir bermacam-macam definisi tentang sukses. Tak ada satu pun definisi sukses yang lengkap, sempurna dan mampu memuaskan setiap orang. Sebaliknya orang yang sukses adalah pribadi yang membuat sendiri definisi suksesnya dan berjuang mencapainya.
Berikut ini saya berikan definisi sukses sebagai bahan referensi Anda.
Sukses sejati adalah tindakan dalam mencapai goal yang utuh menyeluruh dan saling terhubung (sukses), mampu menikmati dan mensyukuri apa yang telah dicapai (bahagia) serta rela membagikannya kepada orang lain (kaya).
Jadi, jika dirumuskan:
Sukses sejati/paripurna = sukses + bahagia + kaya.
II. LEVEL SUKSES SEJATI
Sukses sejati tersusun dari 3 level yang saling terhubung, yaitu:
1.Tindakan dalam mencapai goal (Sukses)
2. Kemampuan untuk menikmati goal yang sudah dicapai (Bahagia)
3. Kerelaan untuk berbagi dengan orang lain (Kaya Raya)
Level pertama dalam perjalanan meraih sukses adalah mengambil tindakan untuk mencapai goal. Tanpa adanya tindakan yang diambil -walaupun itu sekecil biji sawi, tidak akan ada sukses yang bisa lahir, kalaupun ada, hanya sebatas sukses di alam pikiran (mental) tidak secara fisik. Sebab sukses ada di alam tindakan.
Tindakan yang cerdas akan membawa pelakunya menyingkat dan memperbesar peluang untuk meraih sukses. Tindakan yang asal-asalan meski bisa menghasilkan kesuksesan namun memakan waktu lama dan pengorbanan yang tidak sedikit.
Tindakan yang cerdas akan membawa pelakunya menyingkat dan memperbesar peluang untuk meraih sukses. Tindakan yang asal-asalan meski bisa menghasilkan kesuksesan namun memakan waktu lama dan pengorbanan yang tidak sedikit.
Pastikan komponen penyusun tindakan cerdas berikut ini sudah Anda miliki sebelum mulai take action:
1. Goal harus SMART: Specific (tertentu), Measurable (terukur), Achievable (dapat dicapai), Realistic (realistis), dan Timely (memiliki deadline), disertai dengan alasan yang sangat kuat.
2. Tindakan harus terukur dan dimonitoring secara berkelanjutan untuk menyusun ulang strategi yang lebih efketif.
3. Berserah diri kepada Tuhan atas hasil yang dicapai: tidak ikut mengatur hasil yang terjadi.
4. Mengharmoniskan diri dengan kehendak Tuhan yaitu dengan secara sadar menata batin untuk menerima hasil apapun dan mengupayakan perbaikan lahir dengan gigih dan kreatif.
1. Goal harus SMART: Specific (tertentu), Measurable (terukur), Achievable (dapat dicapai), Realistic (realistis), dan Timely (memiliki deadline), disertai dengan alasan yang sangat kuat.
2. Tindakan harus terukur dan dimonitoring secara berkelanjutan untuk menyusun ulang strategi yang lebih efketif.
3. Berserah diri kepada Tuhan atas hasil yang dicapai: tidak ikut mengatur hasil yang terjadi.
4. Mengharmoniskan diri dengan kehendak Tuhan yaitu dengan secara sadar menata batin untuk menerima hasil apapun dan mengupayakan perbaikan lahir dengan gigih dan kreatif.
Sumber Tulisan :
Buku SUCCESS UNLIMITED
karya Edi Susanto yang sedang dalam proses penerbitan